23 Cara Mengobati Sakit Kepala Secara Alami dan Tradisional

Obat alami untuk mengatasi sakit kepala menjadi pilihan bagi banyak orang. Mengobati sakit kepala secara alami dan tradisional tidak menimbulkan efek samping, karena semua bahan yang digunakan berasal dari alam dan tidak mengandung bahan berbahaya. Namun, sebelum kita membahas tentang gangguan kesehatan ini, anda sebaiknya mengetahui faktor penyebabnya.

23 Cara Mengobati Sakit Kepala Secara Alami dan Tradisional
Faktor penyebab sakit kepala

Ada beberapa pemicu yang menyebabkan seseorang mengalami pusing dan sakit kepala, seperti stres, melewatkan sarapan, dehidrasi, konsumsi kafein secara berlebih, dan banyak lagi. Sakit kepala juga dapat timbul sebagai akibat masalah pribadi, atau tekanan di lingkungan kerja. Sebagian kasus sakit kepala disebabkan oleh aroma yang menyengat dari parfum.

Setelah anda mengetahui penyebabnya, maka semua faktor pemicu harus diatasi dengan baik. Jika anda mengalami stres, segera selesaikan masalah yang mendasarinya. Jika penyebab pusing adalah kafein, maka kurangi konsumsi minuman kopi dan sejenisnya.


23 Cara Mengobati Sakit Kepala Secara Alami dan Tradisional


Rasa sakit dan nyeri pada kepala dikategorikan menjadi beberapa jenis, seperti sakit kepala cluster, vertigo, migrain, dan lainnya. Obat sakit kepala harus sesuai dengan jenis gangguan yang terjadi. Berikut ini adalah beberapa cara menghilangkan sakit kepala menggunakan bahan alami:

1. Biji Wijen

Vitamin E yang melimpah di dalam biji wijen berguna untuk menstabilkan kadar estrogen dalam tubuh, sehingga terhindar dari migrain. Biji wijen juga diperkaya dengan magnesium yang juga efektif untuk mencegah sakit kepala.

2. Kentang

Sakit kepala dapat disebabkan oleh kekurangan elektrolit dalam tubuh. Kentang adalah makanan yang kaya akan kalium, yaitu mineral penting yang berguna untuk menyeimbangkan cairan tubuh. Jadi, perbanyak makan kentang rebus  untuk mengatasi sakit kepala akibat kurangnya kalium.

3. Es batu

Untuk mengurangi sakit kepala yang menyerang, tempelkan es batu pada bagian kepala anda yang terasa sakit. Sesekali, gosok-gosokkan es batu dengan perlahan.

4. Pisang

Bukan hanya potassium, tapi pisang juga dilengkapi dengan magnesium yang mampu mengobati migrain. Makan buah pisang dengan rutin untuk meredakan sakit kepala sebelah.

5. Teh daun mint

Sakit kepala yang disebabkan oleh maag dapat diobati dengan minum seduhan daun mint atau teh pappermint.

6. Semangka

Buah semangka mengandung air yang berlimpah, sehingga dapat mencegah dan mengobati sakit kepala karena dehidrasi.

7. Ikan laut

Lemak esensial dan asam lemak omega-3 yang terdapat di dalam makanan laut, berguna untuk meredakan peradangan yang dapat mengakibatkan migrain. Anda dapat mendapatkan asupan lemak sehat dari ikan laut seperti salmon, tuna, atau makarel.

8. Cukup tidur

Tidur yang berkualitas dan teratur setiap malam bermanfaat untuk memulihkan stamina tubuh, dan memberikan waktu bagi hormon untuk bekerja memulihkan kondisi saraf.

9. Senam

Dengan melakukan gerakan senam secara rutin setiap hari, akan berguna untuk peregangan otot. Otot-otot yang tegang dapat memicu sakit kepala. Gerakan senam yang menenangkan otot-otot, akan mencegah risiko sakit kepala.

10. Hindari Stres

Saraf dan otot-otot yang tegang dapat memicu stres dan sakit kepala. Atasi masalah keluarga, pekerjaan, dan lainnya. Sesekali, cobalah pergi ke tempat yang jauh dari kebisingan dan kepenatan.


Obat tradisional bagi sakit kepala


11. Bunga matahari

Di balik keindahan bunga matahari, ternyata tersimpan manfaat kesehatan. Salah satunya untuk pengobatan sakit kepala. Caranya, rebus 25 gram bunga matahari ke dalam 3 gelas air. Biarkan mendidih dan airnya berkurang menjadi ½ gelas saja. Minum airnya dengan rutin di pagi dan malam hari.


12. Biji alpukat

Untuk mengobati sakit kepala yang disebabkan oleh demam, gunakan biji alpukat. Caranya, parut 2 biji alpukat dan tuangkan sedikit air. Tempelkan parutan ini pada dahi anda, sebelum tidur malam.

13. Kacang hijau

Kuah dari bubur kacang hijau diyakini efektif dalam menyembuhkan sakit kepala yang sangat mengganggu. Meski belum ada penjelasan ilmiah mengenai hal ini.

14. Jeruk nipis

Tumbuk daun jeruk nipis hingga lumat, campur dengan sedikit air di dalam sebuah wadah. Terapkan pada kening anda untuk menghilangkan sakit kepala. Gosok-gosokkan pada pelipis dan tengkuk.

15. Temulawak

Rempah ini dapat digunakan untuk mengobati sakit kepala secara tradisional. Iris-iris rimpang temulawak, jemur di bawah sinar matahari hingga kering. Tumbuk temulawak yang telah dikeringkan sampai menjadi bubuk. Rebus 2 genggam bubuk temulawak ke dalam 5 gelas air. Biarkan mendidih dan airnya tersisa 3 gelas saja. Saring, dan minum airnya sebanyak 3 kali dalam sehari.

16. Teh Daun Alpukat

Bukan hanya bijinya, ternyata daun alpukat yang diseduh sebagai minuman teh juga efektif untuk menghilangkan sakit kepala, pembengkakan pada saluran nafas, nyeri lambung, nyeri syaraf (Neuralgia) dan mengatasi haid yang tidak teratur.

17. Teh Hijau tanpa gula

Untuk meredakan sakit kepala dengan cepat, seduh teh kental tanpa gula ke dalam secangkir air panas. Minum airnya selagi hangat.

18. Bawang putih

Obat sakit kepala juga tersedia di dapur anda. Tumbuk 3 siung bawang putih, kemudian balurkan pada pelipis dan dahi. Biarkan selama sejam, sebelum diganti.

19. Bangle

Salah satu rempah yang dapat meredakan sakit kepala dengan cepat adalah bangle. Caranya, cuci beberapa rimpang bangle, kemudian parut.  Campur dengan sedikit air hingga membentuk sebuah adonan. Balurkan adonan ini pada dahi anda

20. Bunga melati

Ambil sepuluh kuntum bunga melati dan segenggam daunnya. Tumbuk kedua bahan ini hingga lembut, dan peras airnya. Gunakan airnya untuk mengompres dahi anda.

21. Daun kencur

Manfaat kencur untuk pengobatan, salah satunya adalah mengobati sakit kepala secara alami. Caranya, tumbuk 3 helai daun kencur hingga lembut. Balutkan pada dahi anda selama beberapa menit.

22. Daun singkong

Daun ketela atau singkong juga berkhasiat sebagai obat sakit kepala. Caranya, tumbuk 3 lembar daun singkong sampai halus, kemudian balurkan pada dahi.

23. Pule pandak

Rebus 15 gram akar pule pandak ke dalam 3 gelas. Biarkan mendidih dan menyisakan segelas air saja. Saring dan minum airnya setelah dingin, 2 kali dalam sehari sebanyak ½ gelas. Ramuan tradisional ini dapat digunakan untuk menyembuhkan sakit kepala, insomnia, pusing, kurang nafsu makan, demam, dan sakit perut.

Nah, itulah 23 cara mengobati sakit kepala secara alami dan tradisional. Perlu diperhatikan untuk mengatasi gangguan kesehatan yang mendasari sakit kepala. Simak juga: 12 Cara mengatasi migrain secara alami. Jalani gaya hidup sehat dengan olahraga teratur dan menjaga pola makan, sehingga tubuh lebih sehat dan bugar.

Tulis Komentar Anda!

Baca Juga

23 Cara Mengobati Sakit Kepala Secara Alami dan Tradisional
4/ 5
Oleh
Tampilkan Komentar
Sembunyikan

Harap Berkomentar Secara Bijak demi kebaikan bersama.