12 Manfaat Kenikir Sebagai Obat Alami Yang Menakjubkan

Obat alami - Manfaat kenikir di dunia kesehatan kurang diketahui banyak orang. Padahal, tanaman yang aroma daunnya khas ini sering diolah menjadi pecel atau urap. Kenikir atau ulam raja punya sederet kandungan gizi dan antioksidan yang berguna bagi tubuh kita. Pastinya, tidak heran jika khasiat daunnya cukup kompleks baik, termasuk untuk kecantikan kulit.


Khasiat daun kenikir
Sebelum kita bahas lebih jauh tentang manfaat kenikir, sedikit kita kupas mengenai kandungan nutrisi dari tanaman ini.

Tanaman tropis dengan nama ilmiah Cosmos caudatus ini dilengkapi dengan nutrisi gizi dan non gizi. Masih satu keluarga Asteraceae, ciri-ciri kenikir yang paling khas adalah bunganya kecil-kecil dan berwarna kuning atau ungu.

Fakta nutrisi Kenikir

Kandungan kenikir cukup lengkap, seperti protein, karbohidrat, kalsium, magnesium, dan, lemak. Zat penting yang dikandung pada kenikir termasuk minyak atsiri, flavonoida, quersetin, terpenoid, saponin, koniferil, dan poliffen0l.

Fakta yang mengejutkan dari kenikir adalah antioksidan yang dikandungnya setara dengan khasiat 2400 mg vitamin C. Kenikir setidaknya menyediakan 20 jenis senyawa golongan proantosianidin. Selain itu, 4 jenis quercetin dalam tanaman ini sanggup menandingi Tokoferol (vitamin E).


12 Manfaat Kenikir Sebagai Obat Alami Yang Menakjubkan


Penyakit kanker yang tergolong penyakit berat, serta penuaan dini yang tidak diinginkan semua orang dapat dicegah dengan konsumsi daun kenikir secara rutin. Nah, berikut ini adalah manfaat dan khasiat daun kenikir di dunia kesehatan dan kecantikan:

1. Menguatkan struktur tulang

Mineral penting terutama kalsium dan magnesium yang terdapat dalam kenikir sangat diperlukan untuk pertumbuhan tulang yang sehat dan kuat.

2. Mengharumkan bau mulut

Senyawa koniferil dalam kenikir ampuh dalam mematikan bakteri penyebab bau mulut. Untuk mendapatkan manfaat ini, cukup makan daunnya yang masih mentah sebagai lalapan. Dengan begitu, lidah dan area mulut anda akan bersih dari bakteri. Lebih lengkap: 18 Cara Alami Menghilangkan Bau Mulut

3. Membersihkan racun dalam darah

Ada beberapa cara detoksifikasi yang dapat dilakukan, salah satunya dengan mengkonsumsi kenikir secara teratur. Pasalnya, vitamin E, flavonoid, dan antioksidan di dalamnya efektif dalam menetralkan racun dalam darah.

4. Obat alami sakit maag


Jangan bingung dalam mencari obat alami untuk penyakit maag. Cukup dengan mengkonsumsi kenikir secara teratur, akan menetralisir asam lambung dan menguatkan otot sphingter lambung. Pasalnya, sayur ini mengandung polifen0l, tokoferol, dan hidroksieugenol sebagai penetral asam lambung. Pelajari: 9 Cara Mengobati Maag Secara Alami

5. Meningkatkan imunitas tubuh

Seseorang yang mudah jatuh sakit, bisa disebabkan oleh daya tahan tubuhnya yang lemah. Dengan konsumsi daun kenikir, anda akan memperoleh asupan vitamin A, E, dan protein yang berguna untuk produksi fagosit yang berperan dalam mendongkrak sistem imunitas.

6. Mencegah Infeksi

Bukan hanya bakteri penyebab bau mulut saja yang dapat dibilas oleh kenikir. Penelitian ilmiah membuktikan bahwa ekstrak daun kenikir juga ampuh untuk melawan bakteri dan jamur, yang merugikan kesehatan saluran cerna.

7. Menguatkan jantung

Daun kenikir mengandung flavonoid dan antioksidan, dimana keduanya terbukti mampu memperbaiki kerusakan sel. Zat ini juga memegang peran penting dalam melancarkan sirkulasi darah, dengan menguatkan otot jantung dan arteri.

8. Obat alami untuk melawan kanker

Kenikir sebagai obat kanker yang alami tidak lain disebabkan oleh antioksidan kuat di dalamnya, juga senyawa lain seperti saponin, terpenoid, dan flavonoid. Jenis kanker yang dimaksud adalah kanker hati, lambung, dan lainnya.

9. Menambah nafsu makan

Ketika anak anda kehilangan nafsu makan, jangan berikan obat penambah nafsu makan. Cobalah cara alami, dengan menyuruhnya makan daun kenikir mentah. Selain sari kurma dan madu, bahan satu ini efektif untuk megembalikan selera makan. Bahkan bekerja untuk meningkatkan stamina pada pasien dalam masa pemulihan.

10. Mengobati penyakit gondongan

Salah satu cara mengobati gondongan secara alami dengan menggunakan daun kenikir. Tumbuk daunnya, campur dengan sedikit cuka. Bubuhkan pada area leher yang mengalami pembengkakan. Ulangi perawatan ini, 3 kali dalam sehari.

11. Sebagai obat mastitis

Daun kenikir dapat digunakan untuk meredakan inflamasi. Dengan menerapkan daunnya yang dilayukan dengan api kecil sebelumnya, kemudian dibalurkan pada area yang bermasalah, maka rasa nyeri dan pembengkakan dapat diobati. Lakukan pengobatan tradisional ini 3 kali dalam sehari.

Manfaat Daun Kenikir untuk kecantikan kulit


12. Menunda penuaan dini

Sejumlah vitamin dan antioksidan yang terdapat dalam kenikir, ternyata ampuh dalam menangkal radikal bebas. Sebagaimana anda tahu, radikal bebas merupakan penyebab utama penuaan dini. Dengan mengkonsumsi daun kenikir secara teratur, akan membuat anda awet muda, sehingga keriput tidak muncul secara dini pada kulit wajah dan leher.

Nah, demikian kiranya 12 manfaat daun kenikir untuk kesehatan dan kecantikan yang menakjubkan. Perbanyak makan sayur dan buah, supaya tubuh lebih bugar dan sehat selalu. Tetap proporsional ya. Jangan lupa untuk tetap berolahraga secara rutin. Tahukah anda: 11 Tanda Penuaan Dini di Wajah dan Tubuh

Tulis Komentar Anda!

Baca Juga

12 Manfaat Kenikir Sebagai Obat Alami Yang Menakjubkan
4/ 5
Oleh
Tampilkan Komentar
Sembunyikan

Harap Berkomentar Secara Bijak demi kebaikan bersama.