8 Tips Merawat Rambut Keriting Yang Sulit Diatur

Obat Alami - Banyak wanita pergi ke salon kecantikan untuk meluruskan rambutnya, sementara yang lain justru ingin memiliki rambut ikal atau bergelombang. Merawat rambut keriting harus dilakukan dengan tepat, agar tidak rusak dan berantakan. Kelembaban cuaca dapat mempengaruhi keadaan ini. Cuaca panas dapat membuatnya makin kusut, sedangkan cuaca lembab membuatnya terlihat lebih keriting. Cara alami meluruskan rambut dapat dibaca pada artikel sebelumnya.

rambut keriting

Penyebab rambut keriting adalah faktor genetik, stres, atau konsumsi obat-obatan tertentu. Cara terbaik untuk menangani kondisi ini adalah dengan perawatan yang tepat.


8 Tips Merawat rambut keriting yang sulit diatur


1. Gunakan Minyak zaitun

Minyak zaitun merupakan kondisioner alami bagi rambut, yang mampu menghaluskan dan memberi kilau pada rambut kering dan rusak. Minyak ini mudah diperoleh dan bebas dari bahan kimia yang dapat merusak rambut. Penerapan minyak zaitun pada rambut keriting sebaiknya dilakukan sekali dalam sebulan. Basahi rambut dengannya, kemudian pijat secara lembut. Minyak alami ini efektif dalam melembutkan rambut, dan membuatnya bersinar.


2. Menggunakan kondisioner

Rambut keriting cenderung mengalami kekeringan. Gunakan konditioner dan shampo yang dirancang khusus untuk rambut kering, sehingga mengembalikan kelembaban rambut dan mencegah kusut. Pilih shampo bebas sulfat untuk mencegah minyak berlebih yang ditimbulkan oleh shampo. Terapkan kondisioner pada rambut anda, kemudian ditutupi dengan topi mandi selama setengah jam. Lakukan perawatan ini setiap minggu.

3. Hairdryer ionic

Untuk mengeringkan rambut ikal, gunakan hairdryer ionic. Selain menghemat waktu, cara ini akan menghaluskan rambut dan membuatnya makin berkilau. Jangan menyetel pada suhu panas. Jika anda merasa kawatir rambut menjadi rusak, sebaiknya lakukan pengeringan secara alami.

4. Sisir Khusus

Jangan menyisir rambut keriting dengan sisir biasa, gunakan jari tangan atau sisir khusus yang memiliki gigi lebar.

5. Memotong Rambut

Terlalu sering memangkas rambut keriting, hanya akan buang uang dan waktu. Jika anda melakukan perawatan yang tepat, cukup memotong rambut setiap 2 bulan.

6. Menemukan produk yang tepat

Anda sebaiknya mencoba berbagai produk perawatan rambut, karena rambut keriting memiliki tingkat ikal yang berbeda-beda. Salah dalam memilih produk, akan menyebabkan rambut makin kaku dan berminyak. Cobalah satu per satu gel, krim atau mousse.

7. Gunakan Styling gel

Setelah keramas, terapkan styling gel ke rambut. Biarkan rambut menjadi kering, kemudian rapikan dengan jari tangan.

8. Konsultasi dengan penata rambut profesional

Rambut keriting memiliki tekstur yang sangat bervariasi. Cobalah berbicara dengan pakar rambut yang khusus menata rambut keriting. Anda akan memperoleh berbagai pengetahuan mengenai jenis rambut anda.

Larangan dan anjuran untuk rambut keriting

  • Pilihlah produk styling yang bebas alk0h0l, karena dapat menyebabkan rambut kusut dan kering.
  • Hindari penggunaan mousse ataupun gel secara berlebihan, karena dapat membuat rambut makin berminyak.
  • Jangan menggunakan sisir biasa yang akan menyebabkan rambut kusut dan sulit untuk diatur.
  • Hindari penggunaan alat pencatok, pengering rambut dengan suhu tinggi, sikat rambut, karet pengikat, serta bahan kimia seperti natrium laureth sulfat dan sodium laurel sulfat.
  • Perbanyak konsumsi buah-buahan dan sayuran. Cukupi kebutuhan tubuh akan air mineral.
  • Setelah mandi dan keramas, biarkan rambut kering dengan sendiri. Hal ini akan mencegah kekusutan.
  • Jangan terlalu sering menyentuh rambut anda. Kebiasaan ini akan membuatnya semakin kusut.

Demikian tips merawat rambut keriting yang sulit diatur. Setiap orang dilahirkan dengan kondisi rambut yang beragam. Rambut ikal tidak selamanya jelek, bahkan banyak orang berusaha memiliki rambut bergelombang. Jadi, jaga rasa percaya diri dan tetap tampil cantik dengan rambut ikal.

foto: manipalworldnews.com

Tulis Komentar Anda!

Baca Juga

8 Tips Merawat Rambut Keriting Yang Sulit Diatur
4/ 5
Oleh
Tampilkan Komentar
Sembunyikan

Harap Berkomentar Secara Bijak demi kebaikan bersama.